5 Tanaman Aromaterapi yang Pas Melengkapi Taman Rumah

Ingin menghadirkan suasana taman rumah yang menenangkan sekaligus wangi alami? Menanam tanaman aromaterapi bisa menjadi solusi tepat untuk Anda. Selain memberikan keindahan visual, tanaman ini mampu menghadirkan aroma menenangkan yang meningkatkan kenyamanan taman di rumah. 

Aroma dari tanaman aromaterapi tidak hanya menyenangkan, tetapi juga bisa membantu mengurangi stres setelah seharian beraktivitas. Beberapa jenis tanaman bahkan dapat digunakan untuk terapi relaksasi sederhana atau mendukung kualitas tidur yang lebih baik.

Jika Anda ingin tahu tanaman aromaterapi apa saja yang cocok untuk melengkapi taman rumah, artikel ini akan jadi panduan yang pas. Dari jenis bunga hingga herbal wangi, semuanya bisa dipilih sesuai luas taman dan preferensi aroma. Yuk, simak sampai selesai! 

Jenis Tanaman Aromaterapi yang Populer untuk Taman Rumah

Seperti disinggung sebelumnya, tanaman aromaterapi tidak hanya menghadirkan aroma menenangkan, tetapi juga mempercantik taman rumah Anda. Dengan pemilihan yang tepat, aroma alami dari tanaman ini dapat membantu mengurangi stres dan menciptakan suasana yang lebih rileks. 

Adapun beberapa tanaman aromaterapi yang populer dan cocok untuk ditanam di taman rumah Anda di antaranya:

1. Lavender dan Rosemary 

Lavender dan rosemary, Sumber: sabrinacurrie.com
Lavender dan rosemary, Sumber: sabrinacurrie.com

Lavender dan rosemary terkenal karena aroma khas yang menenangkan sekaligus segar. Tanaman ini cocok ditanam di pot atau langsung di tanah taman. Sangat ideal untuk taman kecil yang ada di depan rumah Anda. 

Selain wangi, tanaman aromaterapi ini juga hanya memerlukan perawatan yang mudah. Ya, tanaman ini hanya membutuhkan sinar matahari cukup, penyiraman secara berkala dan pemangkasan rutin untuk merangsang pertumbuhan dan bunga. 

Lavender memberikan aroma lembut yang menenangkan, sedangkan rosemary menghadirkan aroma segar yang meningkatkan konsentrasi. Kedua tanaman ini juga menarik kupu-kupu dan lebah, menambah kehidupan di taman rumah Anda. Sangat cocok untuk Anda yang ingin membuat taman meditasi di rumah. 

2. Melati 

Bunga melati, Sumber: wikipedia.com
Bunga melati, Sumber: wikipedia.com

Melati adalah salah satu tanaman aromaterapi paling populer karena bunganya yang harum dan estetis. Tanaman ini cocok ditanam di pagar, sudut taman, atau area bersantai untuk menghadirkan aroma  yang menenangkan. 

Tidak hanya indah, perawatan bunga ini pun cukup mudah. Pada dasarnya, melati membutuhkan sinar matahari cukup. Selain itu, Anda hanya perlu melakukan penyiraman teratur dan pemangkasan agar tanaman tetap rimbun. 

Selain aromanya yang memikat, bunga melati berwarna putih menambah nilai estetika taman rumah Anda. Melati cocok untuk Anda yang menginginkan taman dengan aroma klasik yang menenangkan. Kehadiran bunganya akan membuat taman terasa lebih hidup dan romantis. 

3. Lemon Balm 

Lemon balm, Sumber: bonnieplants.com
Lemon balm, Sumber: bonnieplants.com

Lemon balm memiliki aroma citrus yang segar, membuat taman terasa lebih hidup dan menyenangkan. Tanaman ini mudah ditanam di pot atau langsung di tanah. Daunnya yang hijau lembut juga memberi nuansa segar dan menenangkan di taman. Lemon balm dapat digunakan untuk teh herbal, aromaterapi, atau bahan masakan ringan.

Hal menarik dari tanaman ini adalah lemon balm bisa cepat tumbuh dan mudah dikloning dari stek. Hal ini membuatnya praktis, terutama ketika Anda ingin memperluas taman aromaterapi atau membuat taman bebas nyamuk di rumah.

4. Kemangi 

Kemangi, Sumber: pexels.com
Kemangi, Sumber: pexels.com

Pilihan tanaman aromaterapi selanjutnya yang pas untuk melengkapi taman rumah Anda adalah kemangi. Anda tentu sudah sangat familiar dengan tanaman yang satu ini, bukan?

Nah, kemangi dikenal sebagai tanaman aromaterapi serta herbal yang banyak digunakan dalam masakan. Aromanya yang segar dan khas akan membentuk suasana yang lebih segar di taman rumah. Apalagi, kemangi sangat mudah ditanam tanpa perlu perawatan khusus yang ribet. 

Tidak hanya menghiasi taman, daun kemangi bisa dipanen untuk bumbu masakan sehingga memiliki fungsi ganda. Tanaman ini cepat tumbuh dan cukup tahan terhadap hama. Dengan perawatan rutin, kemangi akan selalu sehat dan mewangi sepanjang musim.

5. Citronella 

Citronella, Sumber: bonnieplants.com
Citronella, Sumber: bonnieplants.com

Satu lagi jenis tanaman aromaterapi yang pas untuk melengkapi taman rumah Anda adalah citronella. Tanaman yang satu ini dikenal karena memiliki aroma citrus yang segar. Tidak hanya itu, tanaman ini juga menarik karena bisa digunakan untuk mengusir nyamuk.

Nah, dengan menanam citronella, maka taman di rumah Anda akan lebih bebas dari nyamuk. Taman pun akan terasa lebih nyaman untuk sekedar bersantai atau berkumpul bersama keluarga di waktu senggang. 

Selain memiliki aroma yang harum dan bisa dijadikan pengusir nyamuk, citronella juga memiliki tampilan yang menarik. Tanaman ini memiliki daun panjang dan rimbun yang akan menambah keindahan taman di rumah Anda. 

Nah, beberapa poin di atas adalah ragam tanaman aromaterapi yang cocok untuk Anda tanam di taman rumah. Tentu, agar tanaman ini memberikan aroma yang optimal, Anda perlu melakukan penataan dan perawatan yang tepat, termasuk melakukan penyiraman dan pemupukan secara teratur. 

Ingin Merancang Taman Indah di Rumah? Serahkan pada Jogja Gardening!

Jasa dekorasi taman di rumah, Sumber: thedecorshed.com
Jasa dekorasi taman di rumah, Sumber: thedecorshed.com

Dengan aroma yang khas, memang tanaman aromaterapi merupakan pilihan tanaman yang khas untuk ditanam di taman rumah Anda. Apalagi, aneka tanaman tersebut juga bisa dijadikan tanaman penyerap polusi yang membuat taman terasa lebih segar.

Nah, untuk Anda yang ingin memiliki taman di rumah yang lebih tertata dan memiliki tanaman yang lebih bervariasi, Jogja Gardening siap membantu.

Kami adalah penyedia layanan jasa taman Jogja terpercaya yang bisa diandalkan. Dengan bekal pengetahuan dan pengalaman tentang taman yang memadai, kami siap merancang taman yang indah di rumah Anda.

Segera hubungi CS Jogja Gardening dan konsultasikan kebutuhan Anda!

Leave a Comment