Souvenir dalam sebuah acara sudah menjadi salah satu instrumen yang cukup penting bahkan wajib bagi sebagiaan kalangan. Souvenir sendiri atau cendera mata merupakan suatu barang yang umumnya difungsikan sebagai penanda sebuah acara atau moment tertentu untuk menjadi oleh-oleh ataupun kenang-kenangan. Namun bukan hanya benda mati yang bisa dijadikan souvenir, benda hidup pun bisa. Souvenir tanaman hias misalnya.
Souvenir tanamn hias memang belum begitu populer untuk dijadikan sebagai instrumen souvenir sebuah acara. Namun bukan berarti tidak layak untuk dicoba. Justru souvenir tanaman hias berpeluang tinggi untuk menjadi souenir yang tidak hanya indah dan unik, namun juga lebih berkenang. Sebab dengan karakternya sebagai makluk hidup, akan terus tumbuh dan kian indah.
Oleh karena itu tidak ada salahnya untuk mencoba inovasi baru dan juga unik dalam hal souvenir dengan menggunakan souvenir tanaman hias dalam momen-momen istimewa baik formal maupun nonformal. Mulai dari hari jadi perusahaan ataupun institusi, seminar-seminar, momen wisuda, sampai dengan hari pernikahan.
Ada cukup banyak jenis tanamaan hias yang bisa anda jadikan sebagai souvenir. Namun, akan lebih baaik jika pilihan souvenir tanaman hias lebih kepada jenis-jenis tanaman hias dengan ukuran kecil atau yang masih bibit agar mudah dalam pengemasan.
10 Souvenir Tanaman Hias Unik
Tanaman hias menjadi pilihan tepat untuk souvenir unik dengan keunggulan yang tidak kalah dengan jenis souvenir lainnya. Jika souvenir pada umumnya merupakan benda mati yang bersifat konstan. sedangkan tanaman bisa terus tumbuh semakin indah dan bermakna.
1. Kaktus
Kaktus merupakan tanaman hias yang daunnya kecil hingga nampak seperti duri-duri kecil. Tumbuhan kaktus ini memiliki ukuran yang cukup bervariatif. Bukan hanya ukuran yang bervariatif, namun kemudahan dalam perawatan juga menjadi alasan kaktus layak untuk dijadikan alternatif souvenir seminar maupun acara-acara besar lainnya.
2. Anthurium
Anthurium atau yang juga memiliki nama lain kuping gajah merupakan tanaman hias yang juga tak kalah untuk dijadikan sebagai souvenir. Anthurium cocok untuk dijadikan souvenir karna tergolong mudah dalam perawatan juga mudah dalam pengemasan. Lebih dari itu, selain indah tentunya, tumbuhan ini diyakini memiliki filosofi keanggunan dan kemakmuran.
3. Bamboo Plants
Bamboo Plants memiliki bentuk yang kokoh dan bisa tumbuh dengan baik di dalam pot berisikan kerikil dengan sedikit air. Tanaman yang dipercaya membawa aura positif ini cukup jamak dijadikan sebagai pemanis dekorasi rumah maupun kantor. Oleh karena karakternya tersebut tumbuhan yang satu ini bisa jadi pilihan souvenir yang akan sangat memberikan kesan positif.
4. Lavender
Lavender juga bisa jadi pilihan souvenir yang unik dan elegan pastinya. Bukan hanya keindahannya yang akan memikat mata, aromanya yang memiliki efek relaksasi juga mampu memilikat hati. Akan menjadi lebih sempurna jika dikemas dalam balutan pot burlap fabric untuk memberikan sentuhan klasik yang manis.
Nilai tambah lain dari tumbuhan hias yang satu ini adalah kemampuannya dalam mengusir berbagai serangga, terutama nyamuk yang kerap kali mengganggu kenyamanan ruangan. Terlebih, bunga ini memiliki makna yang cukup mendalam tentang kesetiaan.
5. Sansevieria
Sansevieria juga sangat cocok untuk dijadikan sebuah souvenir tanaman hias yang unik. Pastikan untuk memilih bibit tanaman ini yang masih berukuran mungil agar lebih mudah untuk pengemasan souvenir.
Sansevieria juga mempunyai warna-warni daun yang cantik dan beragam. Berpadu dengan warna kuning, putih, hingga abu-abu keperakan. Tanaman yang kerap kali dinamai sebagai tanaman lidah mertua ini sangat layak untuk menjadi pilihan souvenir yang unik. Bahkan, tanaman ini dengan karakternya yang bisa diletakkan di dalam ruangan, juga cocok untuk turut menghiasai taman balkon anda.
6. Adenium
Adenium atau kamboja jepang dengn warnanya yang cantik dan bentuknya yang bermacam-macam dengan ciri khas masing-masingnya, membuat tanaman jenis ini banyak digemari. Mulai dari dijadikan sebagai tanaman bonsai sampai dengan dijadikan sebagai souvenir dalam acara-acara.
7. Succulent
Succulent sebetulnya adalah tanaman sejenis kaktus. Yang menjadikan tanaman ini juga cukup tahan dengan kondisi kering. Dengan jenis dan bentuk yang cukup beragam, tentunya menjadikan tanaman ini sebagai pilihan yang sempurna sebagai souvenir.
Itulah 7 rekomendasi tanaman hias unik untuk kebutuhan souvenir yang bisa anda pertimbangkan. Dengan keragaman jenis, kedalaman filosofi serta keindahannya menjadikan sejumlah tanaman hias di atas sangat layak untuk dijadikan sebagai instrumen souvenir unik dan berkesan.
Namun, masih ada hal yang juga penting untuk diketahui. Yaitu cara perawatan tanaman hias yang tepat dan mudah. Antara lain adalah dengan memiliki komitmen yang kuat terlebih dahulu dalam perawatan tanaman hias yang telah dimiliki sebagai bagian dari rasa tanggung jawab memiliki.
Selain itu, rutin memberikan pupuk. Sebab, sebagaimana manusia yang membutuhkan asupan bergizi, tumbuhan juga membutuhkan nutrisi yang cukup melalui pupuk. Dan yang tidak kalah penting adalah mengenali karaakter dari jenis tumbuhaan hias, sehingga kita bisa lebih tepat dalam memberikan perlakuan. Seperti memperhatikan tingkat kelembapan dan resiko jamur.
Terakhir, adalah dengan memastikan lingkungan bagi tanaman hias itu sendiri merupakan lingkungan yang kondusif bagi pertumbuhannya. Baik taman maupun ruangan. sebab lingkungan yang tidak kondusif akan sangat mempengaruhi baik tidaknya proses pertumbuhan sebuah tanaman. Di samping itu, penting juga untuk melakukan pemangkasan berkala.
Terimakasih banyak telah menyimak hingga akhir. Meski membeli tanaman hias tidak seserius membeli tanah kavling, bukan berarti perawatannya tidak membutuhkan keseriusan. Justru sebalinya, perawatannya tentu membutuhkan keseriusan dan ketelatenan. Semoga bermanfaat. Jangan lupa share ulasan ini serta kunjungi dan nantikan ulasan-ulasan menarik lainnya di laman yang sama.